Sambang Lihum

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN BLUD RSJ SAMBANG LIHUM

Melayani Dengan Penuh Kepedulian

Sambang Lihum

PELAYANAN KEGAWATDARURATAN

Pelayanan kegawatdaruratan adalah bagian dari pelayanan kedokteran yang dibutuhkan penderita dalam waktu segera untuk menyelamatkan kehidupannya. Unit gawat darurat merupakan ujung tombak pelayanan rumah sakit yang menyediakan penanganan awal bagi pasien yang menderita sakit dan cedera, yang dapat mengancam kelangsungan hidupnya.

Unit kegawatdaruratan dan intensif RSJ Sambang Lihum beroperasi setiap hari dan non-stop selama 24 jam melayani indikasi medik yang bersifat emergensi dan penyelamatan jiwa meliputi:

1) Kegawatdaruratan Jiwa

Kondisi gaduh gelisah, tindak kekerasan, percobaan bunuh diri, Sindrom Neuroleptic Maligna, Delirium.

2) Kegawatdaruratan Non-Jiwa

Merupakan keadaan cedera maupun bukan cedera yang mengancam nyawa pasien dan membutuhkan pertolongan segera seperti serangan jantung.

3) Kegawatdaruratan Napza

Keadaan yang mengancam kehidupan seseorang akibat penggunaan zat/obat yang berlebihan (intoksikasi/over dosis) sehingga dapat mengancam kehidupan apabila tidak dilakukan penanganan segera.

Adapun jenis pelayanan yang diberikan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) adalah:

1) Informasi pelayanan rawat darurat

2) Pelayanan pasien akut dan gawat darurat 24 jam baik untuk pasien jiwa, napza maupun umum

3) Pelayanan pasien tidak akut dan tidak gawat darurat diluar jam kerja

4) Pelayanan ambulan

5) Pendidikan kesehatan

6) Pelayanan farmasi

7) Pelayanan laboratorium

8) Pelayanan pendaftaran

Tindakan kegawatdaruratan dan intensif ditangani oleh petugas ahli dan berkompeten yang terdiri dari:

  • Dokter Umum
  • Dokter Spesialis (On Call)
  • Perawat
  • Analis Laboratorium
  • Apoteker
  • Petugas Administrasi

Pelayanan kegawatdaruratan dan intensif juga didukung oleh peralatan seperti:

1) EKG

2) Bedsite Monitor

3) Defibrilator

4) Seryng Pump

5) Infus Pump

6) Suction

7) Bedah Minor

Informasi lebih lanjut hubungi :

Kepala Ruang IGD

Achmad Syamsuddin, S.Kep., Ns

+62 511 6730003

 

Jam pelayanan :

Setiap Hari Selama 24 Jam