Sambang Lihum

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN BLUD RSJ SAMBANG LIHUM

Melayani Dengan Penuh Kepedulian

Sambang Lihum

FISIOTERAPI

Fisioterapi adalah bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang rentang kehidupan dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan (fisik, elektroterapeutis dan mekanis) pelatihan fungsi, dan komunikasi.

Pendekatan fisioterapi di RSJ Sambang Lihum bersifat menyeluruh, disamping melakukan manajemen pada kecacatan tertentu, juga memberikan saran untuk meningkatkan kesehatan secara umum.

Pelayanan fisioterapi yang dapat ditangani adalah:

1) Kasus Neuromuscular

– Post stroke

– Hemiparese/kelemahan otot

– Hemiplegia/kelumpuhan

– Ischialgia (nyeri sesisi mulai dari pantat menjalar sampai kaki)

– Kram/kesemutan

– HNP (hernia nukleus pulposus)

– Spondilosis

– Spondilolithesis

– LBP (low back pain)/sakit pinggang

2) Kasus Pediatrik

– ISPA (infeksi saluran pernapasan atas)

– Asthma

– Pneumonia

– BKB / batuk berdahak

– Anak kebutuhan khusus (CP)

3) Kasus obsgyn

– Post Op caesar

– Adnexitis

4) Kasus THT

– Sinusitis

– Tuba oclusi

5) Kasus musculoskeletal

– Post fraktur/patah tulang

– Odema/bengkak

– Sprain (keseleo)

– Strain (otot tertarik)

– Cidera olahraga

– Myalgia/nyeri otot

– Spasme/kekakuan otot

– OA (ostheoarhtritis)/nyeri lutut

– Arthritis/nyeri sendi

– Athropy (pengecilan otot) karena lama tidak digunakan seperti lama baring.

– Kontraktur (otot memendek) diakibatkan karena lama tidak digerakkan pada posisi tertentu.

Peralatan fisioterapi yang digunakan

meliputi:

1) IRR (infra merah rays)

2) Ultrasound

3) MWD (Micro wave diathermy)

4) Multistimulator

5) Traksi

6) Nebulizer

7) Paralel bar

Informasi lebih lanjut hubungi :

Kepala Instalasi Rehabilitasi Medik

Rey Adi Wirawan

+62 511 6730000 ext. 333

 

Jam pelayanan :

Senin – Kamis, mulai jam 08.00-13.00 WITA

Jumat, mulai jam 08.00 – 11.00 WITA

Sabtu, mulai jam 08.00- 12.00 WITA